Siapa bilang dalam bidang kesehatan Kita tidak bisa berpromosi, menyampaikan pesan dengan cara membuat visual. Hal itu tetap bisa dilakukan, hanya saja komunikasi yang dilakukan melalui visualnya memang memilki beberapa tips. Berikut Fabian Studio berikan Tipsnya pada postingan kali ini.
Gaya Komunikasi yang dilakukan pada bidang kesehatan biasanya menggunakan Metode KIE (Komunikasi Informasi dan Edukasi). Dimana memang kebanyakan mereka memberikan sebuah komunikasi yang meng-edukasi para pasien atau konsumennya.
Kalau bicara saja tidak ada sample sangat sulit dibayangkan bukan ?
Mari Kita lihat sample yang Fabian Studio kumpulkan untuk Anda, berikut adalah sample Metode KIE Visual untuk sebuah handbook kecil yang dibuat oleh Detol beberapa tahun yang lalu.
Kita lihat handbook diatas, buku yang berukuran A5 ini merupakan hasil visual dari Produk Detol. Dimana sang produk memberikan sebuah panduan merawat bayi dari Detol.
Dalam buku ini Detol menjelaskan bagaimana cara mencuci tangan yang baik sebelum memegang bayi, karena bayi itu memiliki tingkat daya tahan tubuh yang rentan akan penyakit.
Terlihat disana visual menggunakan teknik layout yang sederhana dengan tatanan ilustrasi gambar yang menjelaskan beberapa cara untuk mencuci tangan yang baik.
Buku memiliki halaman 16 halaman dengan total 8 lembar ukuran A5. Kita bisa melihat disana beberapa informasi edukasi yang diberikan untuk para konsumennya kepada bayi mereka.
Untuk metode KIE ini yang harus diperhatikan adalah materi atau konten yang akan dibuat. Jika memang Anda ingin membuat materi yang berbasis edukatif sangat disarankan memang profesional dibidangnya untuk membuat copywriting-nya. Dimana edukasi ini tidak dibuat secara sembarangan alias asal.
Teliti dengan baik dan kroscek kontennya sebelum dijadikan sarana edukasi promosi ini. Jika memang faktanya tidak benar atau salah, maka kita akan memberikan satu edukasi yang salah kepada calon konsumen Kita, bahkan bisa sangat fatal akibatnya.
Metode KIE ini memang bisa menjadi sarana komunikasi yang persuasif untuk menarik minat kepada konsumen kita. Karena mereka sangat berfikir betapa pedulinya Kita kepada mereka dengan membuat sebuah material yang memang akhirnya membuat mereka paham akan informasi edukatif yang Anda berikan.
Selain dari Detol ini tentunya masih banyak lagi material promosi yang menggunakan teknik Komunikasi model KIE ini. Bahkan bukan bidang kesehatan saja, melainkan banyak bidang yang lain melakukan teknik komunikasi KIE ini.
Karena Kita bisa lihat sekarang, dimana para konsumen sudah sangat pintar dalam memilih apa yang dia ingin beli. Kita tidak bisa lagi berbicara melalui sebuah diferensasi produk Kita saja, melainkan memang harus berlomba-lomba memikat daya tarik mereka kepada produk yang Kita tawarkan kepada mereka.
Buat Anda yang ingin mencobanya, selamat mencoba. Ingat, buat konten yang memang bisa dipertanggung jawabkan agar Kita tetap bisa menjaga eksistensi produk Kita. Karena kalau konten yang Kita buat tidak bisa dipetanggung jawabkan bukan hanya produk Kita yang ditinggalkan akan tetapi Kita juga bisa dituntut karena menyebarkan informasi yang salah.
Sukses selalu untuk Anda, salam kreatif dari Kami, Fabian Studio. (AF)
All About Promotion Support